top of page

Kebersihan & Landscape

Marlion CitraLandSby
Patung Kuda CitraLandSby

Pemandangan Bersih di Citraland Surabaya

Di perumahan CitraLand Surabaya, tepatnya di kawasan Lontar, Surabaya Barat, setiap hari berjajar mobil, motor dan pejalan kaki yang sengaja ingin menikmati hal yang indah dan menyejukkan. Kawasan perumahan yang hijau dan bersih membuat setiap penghuninya nyaman tinggal dikawasan ini. Jumlah pengunjung meningkat jelang sore hari atau di akhir pekan.Tujuannya sama, bersantai dengan duduk di taman atau di atas kendaraan, menikmati sejuknya udara dan indahnya taman yang berhias aneka bunga. Beberapa icon Citraland Surabaya yang bisa dijadikan tempat untuk memanjakan mata antara lain :

 

1. Patung Marlion

Mereka juga menatap air mancur yang menyemburkan air dari mulut patung singa simbol Kota Singapura, Merlion.

Merlion adalah patung yang berkepala singa dengan badan seperti ikan. Namanya merupakan gabungan dari ikan duyung dan singa.Tinggi Merlion ini 8,6 meter dan beratnya 70 ton. Patung Merlion dibangun dari campuran semen oleh seniman Singapura, Lim Nang. 

2. Patung Kuda

Setiap pengembang properti memiliki ciri khas tersendiri bagi setiap proyek yang dikembangkannya. Begitu juga Citraland Surabaya, memilih simbol patung kuda pada setiap proyek properti seperti perumahan. Dalam filosofinya, simbol patung kuda dalam setiap pintu gerbang utamanya dipakai Ciputra Group sebagai simbol kerja keras.

bottom of page